Ruang makan merupakan salah satu area yang tidak kalah penting untuk Anda perhatikan. Sebab di ruangan ini, Anda bisa berkumpul bersama keluarga hingga menjamu kerabat untuk makan atau minum bersama. Agar ruang makan terasa lebih luas, Anda bisa menerapkan desain minimalis.
Berikut ini adalah 5 perabotan ruang makan minimalis yang modern dan kekinian untuk menghias unit apartemen Anda.
Meja makan merupakan elemen yang paling penting di dalam sebuah ruang makan. Untuk konsep minimalis, Anda bisa menggunakan meja makan lipat ataupun meja makan bundar. Selain menghemat tempat, kedua jenis meja makan ini juga dapat Anda pindahkan.
Pemilihan kursi makan yang pas dapat mempengaruhi dekorasi ruang makan. Anda dapat menghias ruangan ini dengan jenis kursi makan minimalis yang biasanya terbuat dari perpaduan material yang simple dengan corak polos dan warna yang netral, atau dengan menggunakan kursi stool, yaitu sebuah kursi yang tidak memiliki bagian sandaran sehingga terkesan lebih kecil dan tidak menghabiskan banyak tempat.
Untuk ruang makan minimalis, Anda sebaiknya memilih peralatan makan dengan bentuk sederhana dan tidak terlalu banyak corak. Usahakan peralatan makan seperti piring, gelas, sendok dan juga garpu memiliki bentuk dan warna yang seragam. Penggunaan alat makan dengan bentuk yang terlalu bervariasi dan rumit malah akan lebih banyak menghabiskan tempat di permukaan meja makan.
Selain dapat digunakan sebagai tempat untuk menyimpan beberapa peralatan makan, floating shelf juga dapat mempercantik suasana. Hal ini tentunya akan menambah rasa nyaman saat Anda dan keluarga sedang menikmati makanan bersama.
Gunakanlah kabinet yang tidak memiliki banyak ornamen ukiran untuk menghias ruang makan minimalis. Pilihlah jenis kabinet yang menggunakan material kaca bening atau buram polos dan hindari kabinet dengan kaca bercorak atau warna-warni, sebab hal itu tidak terlalu pas untuk ruang makan minimalis yang sederhana. Anda bisa menjadikan kabinet multifungsi sebagai tempat untuk menyimpan piring, gelas, pitcher, hingga sendok dan garpu, serta pajangan seperti bingkai foto, souvenir, buku-buku, dan yang lainnya.
Itulah beberapa tips yang dapat digunakan untuk mendekorasi ruang makan unit apartemen Anda. Penataan ruang yang sesuai akan membuat Anda dan keluarga semakin betah untuk tinggal. Selain dekorasi ruangan, faktor kenyamanan untuk tinggal di apartemen juga dipengaruhi oleh lingkungan yang strategis, akses yang mudah, serta fasilitas yang berada di dalamnya.
Untuk itu Sinar Mas Land menghadirkan Southgate Residence, sebuah apartemen yang berlokasi di TB Simatupang, Jakarta Selatan, yang memiliki area hijau terbuka berbentuk taman tematik seluas 60 persen dari total luas keseluruhan kompleks yang mencapai 5,4 hektar.
Southgate Residence juga memiliki fasilitas-fasilitas premium yang dapat mendukung gaya hidup Anda seperti terintegrasi dengan AEON Mall, Indoor & Outdoor Gym, Jogging Track, Semi Olympic Size Pool, Yoga Sanctuary, Basketball & Tennis Court, Barbeque Patio, Reflexology Garden, Terrace Garden, Children’s Playground, Coworking Space, dan masih banyak lagi,
Selain itu, apartemen Southgate Residence juga mempunyai tingkat keamanan yang tinggi yang dapat membuat privacy Anda lebih terjaga seperti security check, kamera CCTV, kartu akses khusus penghuni, serta digital door viewer.
Miliki segera hunian vertikal terbaik di kelasnya sekarang juga, untuk informasi lebih lanjut mengenai Tower Elegance dan Tower Altuera Anda bisa segera kunjungi Marketing Gallery Southgate Residence di Jalan Tanjung Barat Raya No.163, Jakarta Selatan atau Whatsapp ke nomor 0811 129 0088 atau hubungi melalui laman “Contact” pada website atau kunjungi instagram @southgate.id.